Jenis dan Ukuran Senar Pancing untuk Ikan Mas

Tahukah kalian berapa ukuran senar pancing untuk ikan mas? Mungkin sebagian dari kalian sudah ada yang tahu, apalagi kalau kalian adalah seorang sudah profesional dalam hal memancing. Untuk pemula atau yang sedang belajar memancing, simak baik-baik ya artikel ini.

Selain kail dan umpan, salah satu peralatan penting dalam kegiatan memancing adalah pemilihan senar.

Pemilihan senar pancing yang tepat akan memberikan hasil  yang maksimal. Tapi sayangnya  banyak pemancing yang tidak memperhatikan pemilihan senar pancing yang baik dan tepat yang tak jarang berakibat pada hasil pancingan yang kuang maksimal.

Berikut akan kami jelaskan jenis dan ukuran senar pancing yang tepat untuk ikan mas.

Pemilihan Jenis Senar Berdasarkan Karakteristik Ikan Mas

Jenis Senar Berdasarkan Karakteristik Ikan Mas

Seringkali dalam menentukan senar pancingan, banyak yang tidak memperhitungkan karakteristik ikan yang akan dipancing.

Sehingga pemilihan senar di lakukan secara asal saja. Seperti memilih senar yang tebal dan kuat dengan harapan tidak mudah putus saat bertarung tarikan dengan ikan.

Padahal hal ini dapat membuat kita gagal dalam mendapatkan ikan mas yang kita incar.

Ikan Mas Memiliki Mulut yang Mudah Robek

Ikan mas sendiri memiliki karakteristik mulut yang relatif mudah robek bilamana mendapatkan hentakan yang kuat.

Maka dari itu, di sarankan untuk tidak melakukan hentakan yang terlalu kuat. Sehingga kekhawatiran untuk memilih senar yang tebal dan kuat agar tidak mudah putus tidak lagi di perlukan.

Ikan Mas Dapat Melihat Senar Pancing dengan Jelas

Ikan mas sama halnya dengan ikan lainnya, yaitu tidak buta atau bisa melihat dengan sangat jelas senar pancing yang berada di dalam air.

Baik di dalam kolam pemancingan maupun di sungai atau danau, ikan mas bisa melihat senar pancing kita secara jelas.

Maka dari itu, penting sekali untuk memilih senar pancing yang diameternya tidak terlalu teba, memiliki bias yang tinggi, halus, serta lentur atau lembut.

Pemahan dan pemilihan senar yang tepat untuk karakteristik ikan mas seperti disebutkan di atas, dapat kita pelajari dari mulai jenis dan ukurannya.

Jenis Senar Pancing

Jenis Senar Pancing

Dalam memilih senar pancingan, kita bisa menyesuaikan sesuai dengan kebutuhan dan karakteristik ikan yang sudah di jelaskan di atas.

Untuk memilihnya pun bisa dengan mempertimbangan jenis serta ukuran senar pancing.

Berikut ini kami jelaskan beberapa jenis senar pancing dan juga macam-macam senar pancing berdasarkan ukurannya.

Senar pancingan memiliki beberapa jenis tau varian. Yang paling umum bisa kita pelajari ada 3 jenis.

1. Senar Pancing Braided atau PE

Disebut PE karena senar ini terbuat dari bahan polyethylene dyneema. Senar ini memiliki simpul yang kuat dan tidak mudah mulur.

Akan tetapi senar ini tidak transparan atau tidak memiliki bias yang tinggi. Jadi senar ini mudah terlihat oleh ikan. Senar ini pun lebih cocok untuk memancing di laut.

2. Senar Pancing Monofilamente Nylon

Berdasarkan namanya, senar ini terbuat dari hanya satu serat atau serabut tunggal. Tidak seperti senar Braided, senar Monofilmente Nylon tergolong lebih mudah mulur. Sehingga agak sulit mengetahui apakah umpan kita di makan oleh ikan atau tidak.

Walaupun mudah mulur, senar ini justru memiliki tingkat bias yang cukup tinggi sehingga sulit terlihat oleh ikan, tapi masih mudah di lihat oleh manusia.

Monofilmente juga merupakan senar paling populer di kalangan pemancing.

3. Senar Pancing Fluorocarbon

Jenis terakhir yaitu senar Fluorocarban. Senar jenis ini tergolong cukup solid baik dalam keadaan basah maupun kering, senar ini tidak akan mudah berubah.
Tingkat bias senar ini pun cukup tinggi hingga hampir menyamai warna air. Akan tetapi kekuatan simpul senar ini tergolong lemah.

Dari ketiga jenis senar di atas, bisa kita sesuaikan kebutuhan kita saat memancing ikan mas. Entah untuk memancing di kolam pemancingan maupun di sungai.

Ukuran Senar Pancing Ikan Mas

Ukuran Senar Pancing Ikan Mas

Selanjutnya kita juga memilih senar berdasarkan ukuran beserta kekuatannya. Untuk memancing ikan mas ukuran kita dapat menyesuaikan ukuran senar berdasarkan beberapa jenis ukuran.

Akan tetapi perlu di perhatikan juga terkait spot memancing yang kita pilih. Entah itu di kolam atau di sungai. Karena beda tempat kita memancing beda pula gangguan atau tantangannya.

Seperti banyaknya ranting, maupun akar pohon di dalam sungai. Termasuk agresifitas ikan mas juga berbeda di kedua spot tersebut.

Berikut adalah beberapa ukuran senar pancing ikan mas yang dapat kita pilih.

1. Ukuran Senar Pancing Ikan Mas Spot Kolam

Berikut ini adalah senar pancing  ikan mas yang cocok untuk spot kolam:

  • Size 0.04 mm, untuk bobot 0.65 Kg
  • Size 0.06 mm, untuk bobot 0.90 Kg
  • Size 0.08 mm, untuk bobot 1.25 Kg

2. Ukuran Senar Pancing Ikan Mas Spot Liaran/Non Kolam

Berikut ini adalah senar pancing  ikan mas yang cocok untuk spot liaran:

  • Size 0.16 mm, untuk bobot 2.5 Kg
  • Size 0.18 mm, untuk bobot 3.0 Kg
  • Size 0.20 mm, untuk bobot 3.25 Kg
  • Size 0.23 mm, untuk bobot 3.8 kg
  • Size 0.26 mm, untuk bobot 4.0 kg
  • Size 0.28 mm, untuk bobot 4.5 kg
  • Size 0.30 mm, untuk bobot 4.80 kg
  • Size 0.32 mm, untuk bobot 5.0 kg
  • Size 0.34 mm, untuk bobot 5.35 kg
  • Size 0.40 mm, untuk bobot 6.0 kg
  • Size 0.45 mm, untuk bobot 7.0 kg
  • Size 0.50 mm, untuk bobot 8.0 kg.

Ukuran di atas ini kami sarankan untuk area spot memancing di sungai atau area bebas. Dengan mempertimbangkan kemungkinan ukuran ikan dan juga agresifitasnya.

Termasuk daya tahan senar bilamana terlilit benda-benda lain di dalam sungai.

Memilih Senar Pancing

Cara Memilih Ukuran Senar Pancing Ikan Mas

Dalam memilih senar, usahakan untuk dapat mempersiapkan dan memilih dengan baik senar yang akan digunakan sesuai apa yang sudah dijelaskan di atas.

Jika memancing di spot kolam pemancingan, pilihlah senar yang sesuai dengan karakter ikan mas beserta dengan spot kolam tersebut.

Pilihlah senar yang tidak terlalu tebal. Karena senar yang terlalu tebal justru akan meningkatkan sensitifitas ikan. Sehingga senar lebih mudah terlihat dan ikan akan mewaspadai umpan kita.

Selain itu, pilihlah senar dengan bias yang tinggi untuk mengaburkan pengeliatan ikan.

Demikian juga untuk ikan mas di spot memancing bebas seperti sungai, danau, waduk, dan spot liar lainnya. Pemilihan dan penyesuaian spot tetap sangat di perlukan.

Pilihlah senar yang lebih tebal. Akan tetapi jangan lupa untuk tetap memperhitungkan bias senar yang tinggi agar tetap samar dan tak terlihat oleh ikan.

Pemilihan senar yang lebih kuat dan tebal sangat penting. Berbeda dengan senar yang di gunakan untuk spot kolam pemancingan yang cenderung lebih kecil.

Menentukan senar yang lebih kuat dan tebal bertujuan untuk mengantisipasi hal-hal tak terduga di spot pemancingan liar atau bebas.

Hal tak terduga yang seringkali bisa terjadi antara lain seperti kail tersangkut akar, senar yangterlilit benda-benda seperti sampah yang tak jarang kita temui di sungai.

Termasuk agresifitas ikan juga menjadi tantangan tersendiri untuk memancing di spot liar atau bebas.

Memilih dan memilah senar pancing yang tepat mungkin akan menjadi tantangan tersendiri bagi kita yang memiliki hobi dalam dunia memancing ini.

Sama halnya saat kita memancing, kita membutuhkan kesabaran yang cukup dalam menunggu ikan incaran kita. Menentukan senar dan juga peralatan pancing lainnya juga butuh ekstra kesabaran dan ketelitian.

Jika kita mampu mempersiapkan peralatan dengan baik dan benar, maka hasil maksimal yang akan kita dapat. Tapi bilamana kita tidak mempersiapkannya dengan baik, maka hasil kurang memuaskan tak jarang akan di dapatkan.

Demikian, itulah tadi penjelasan tentang jenis dan ukuran senar pancing untuk ikan mas beserta tips untuk memilih senar yang cocok, baik untuk spot memancing di kolam pemancingan maupun spot bebas.

Terima kasih, semoga bermanfaat.

 

Tinggalkan komentar